Garasi Bus Maju Lancar Yogya Terbakar, Ada Bus Hangus Dilalap Api

- Selasa, 23 Mei 2023 | 23:04 WIB
Kebakaran besar melanda garasi bus Maju Lancar di Jalan Wonosari, di Kalurahan Baturetno, Kapanewon Banguntapan, Bantul pada Selasa (23/5/2023) malam. (Ist)
Kebakaran besar melanda garasi bus Maju Lancar di Jalan Wonosari, di Kalurahan Baturetno, Kapanewon Banguntapan, Bantul pada Selasa (23/5/2023) malam. (Ist)

SiJOGJA.COM: Kebakaran besar melanda garasi bus Maju Lancar di Jalan Wonosari, di Kalurahan Baturetno, Kapanewon Banguntapan, Bantul pada Selasa (23/5/2023) malam.

Tak ada korban jiwa dalam peristiwa tersebut, namun satu unit bus hangus terbakar api.

Kasi Humas Polres Bantul, Iptu I Nengah Jeffry Prana Widnyana membenarkan hal tersebut.

Dari informasi yang berhasil ia himpun, kebakaran terjadi sekitar pukul 19.00.

Kebakaran diduga akibat karyawan yang setelah melaksanakan kerja bakti  membakar sampah dan lalai (meninggalkan api tanpa pengawasan) sehingga api membesar dan membakar area gudang terbuka,” ujarnya.

Api cepat membesar lantaran di lokasi tersebut banyak bertumpuk ban bekas yang mudah terbakar.  Beberapa unit mobil pemadam kebakaran baik dari Bantul dan Kota Yogyakarta dikerahkan untuk menjinakan api.

“Api berhasil dipadamkan sekitar pukul 21.00 WIB. Kerugian sementara 1 bus titipan terbakar. Beruntung tak ada korban jiwa dalam peristiwa ini,” imbuhnya.  

Adi Presetyo, pihak dari garasi bus Maju Lancar mengaku tidak mengetahui kapan api mulai membakar garasi bus. Terkait dugaan api lantaran pembakaran sampah, ia pun menduganya demikian.
“Tadi ditinggal salat, kurang tahu jam berapa,” ucapnya.

Saat disinggung kerugian yang dialami, Adi menyatakan bahwa ada satu unit bus yang terbakar. Namun bus itu disebutnya memang tak lagi digunakan.

“Memang enggak dipakai bus yang terbakar. Tidak ada korban jiwa juga,” ucapnya.  

Sementar itu, salah satu personel Damkar dari Kota Yogyakarta, Lukito juga membenarkan bahwa ada satu bus yang terbakar dalam kejadian tersebut.

Ia juga mengaku proses pemadaman membutuhkan waktu lama. Hal itu lantaran adanya tumpukan ban karet di lokasi kejadian.
“Yang terbakar ini ban karet dan bertumpuk-tumpuk juga. Proses lama karena api membakar ban,” ucapnya.

Editor: Antonius P.W

Tags

Terkini

Tawuran Antar Massa di Yogya Mereda

Minggu, 4 Juni 2023 | 23:58 WIB
X